PAMERAN VIRTUAL ARSIP


ARSIP MELAWAN LUPA
1 s.d. 20 September 2022

Dalam rangka meningkatkan pemanfaatan Arsip Statis, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dan Lembaga Kearsipan Daerah Kabupaten/Kota se Jawa Tengah menyelenggarakan Pameran Arsip secara Virtual dengan tema Arsip Melawan Lupa, yang dilaksanakan pada tanggal 1 s.d. 20 September 2022.

Kota Pekalongan turut berpartisipasi dengan menampilkan khasanah arsip dalam foto, dokumen dan video. Foto yang ditampilkan meliputi Kawasan Budaya Jetayu pada tahun 1918 s.d 1954, Proses Pembatikan tahun 1931 s.d 1954, Corak Batik Pekalongan tahun 1930 s.d 1954. Video yang ditampilkan adalah Pekalongan Tempo Dulu dan Citra Pekalongan dalam Arsip.

Jangan lupa untuk mengunjungi stand Kota Pekalongan dengan mengKLIK logo Kota Pekalongan dan mengisi Buku Tamu serta memberikan saran dan masukan untuk perbaikan kami.
Pameran dapat disaksikan melalui 
https://arpusda.jatengprov.go.id/